Himax Polymer Smartphone Octa Core, Spesifikasi dan Harga Terbaru 2014 - Halo sobat gadget semua, Setelah sukses dengan penjualan Himax Pure III Octa Core, kembali kali ini vendor smartphone tersebut akan mengeluarkan tipe andalan terbarunya yakni Himax Polymer. Sama-sama menggunakan chipset delapan inti (octa core), Himax Polymer akan dibanderol super murah yaitu sekitar Rp 1 jutaan. Dengan harga yang merakyat tersebut diharapkan meraup pangsa pasar konsumen indonesia yang mana sebagian besar menginginkan harga rendah dengan kualitas mewah. Belum genap 2 tahun berdiri, vendor ponsel bernama Himax berhasil menggebrak Indonesia dengan kesuksesan pemasaran produknya melalui penjualan online di situs www.himax.co.id.
Terbukti, dalam 2 bulan sudah terjual puluhan ribu unit produk Himax bertipe Himax Pure III. Sebutan Si Bayi Ajaib buat Himax menjadi benar-benar nyata dan pas, di kala persaingan pasar ponsel di Indonesia yang makin sengit dan bertaburan berbagai brand ponsel. Gaya manajemen market yang berbeda dan modern ditunjang dengan produk yang selalu update dan berkualitas membuat Himax mampu menarik perhatian public.
Agus Hadsoe selaku Marketing & Development Manager Himax Indonesia menjelaskan bahwa walaupun Himax Polymer murah, bukan berarti smartphone ini murahan. Himax Polymer menggunakan piranti yang sederhana namun tetap berkualitas sehingga dapat memberikan kepuasan kepada konsumen.
Smartphone Himax Polymer dibekali dengan Chipset MediaTek MT 6592 Octa Core 1.7 GHz dan ruang penyimpanan sementara atau RAM 2GB serta memiliki Operating System (OS) Android KitKat 4.4.2 yang membuat ponsel ini jadi menggigit dan berkelas.
Layar berukuran 5 inci dengan kaca pelindung Gorila Glass Gen2 TFT, Capacitive Touchscreen 16 juta warna, HD 1280x720 piksel (~ 294dpi) menjadikan tampilan Himax Polymer tetap mewah dan elegant.
Untuk pengambilan gambar dan berselfie ria, ponsel ini telah difasilitasi dengan kamera utama 13 megapixel dan kamera depan 5 megapixel yang sudah menggunakan sensor sony LED Flash serta autofocus. Himax Polymer juga ditopang dengan baterai berdaya cukup besar, yaitu 2.500 mAh.
Himax Indonesia belum memberitahukan kapan tanggal pastinya peluncuran Smartphone Himax Polymer. Menurut Agus Hadsoe, ponsel kelas octa core ini baru akan resmi dijual akhir bulan Agustus. Seperti yang sudah dilakukan sebelumnya, penjualan Himax Polymer nanti dilakukan secara online melalui situs resmi Himax www.himax.co.id.
"Jika Himax Pure III terjual puluhan ribu unit dalam hitungan jam ludes, dimungkinkan Himax Polymer akan habis dalam hitungan menit," jelas Agus Hadsoe.
Himax baru berdiri pada awal tahun 2013, dengan produk yang berkualitas dan harga yang terjangkau serta didukung manajemen market yang berbeda membuat Himax dikenal public dan mampu bersaing dengan vendor ponsel lainnya di Indonesia.
Sekian apa yang bisa admin bagikan, terimakasih sudah berkunjung dan sobat tengah membaca artikel admin dengan judul Himax Polymer Smartphone Octa Core.
Source: http://tekno.liputan6.com/